Skincare 101: Fungsi Eksfoliasi untuk Kulit

Permasalahan kulit kusam, produksi minyak berlebih, dan kulit bertekstur umum dialami perempuan Indonesia yang tinggal di Negara dengan iklim tropis. Salah satu perawatan mingguan yang wajib dilakukan adalah eksfoliasi. Mungkin para Implovers sudah nggak asing dengan istilah eksfoliasi, jadi Lora akan kasih info lebih jelas lagi. 

Jadi apakah sebenarnya yang dimaksud dengan eksfoliasi? Jadi eksfoliasi adalah salah satu cara merawat wajah dengan mengangkat kotoran-kotoran pada kulit yang dapat dilakukan dengan banyak cara, salah satunya dengan penggunaan skincare

Produk skincare yang berfungsi untuk eksfoliasi bisa berbentuk krim dengan butiran halus yang akan digosok perlahan pada wajah, memakai kapas yang sudah memiliki cairan didalamnya, maupun serum skincare yang punya bahan aktif sebagai eksfoliator. 

Produk Implora yang punya peran untuk mengeksfoliasi adalah Implora Peeling Serum. Yuk kita kenalan lebih jauh dengan produk unik ini! 

Kandungan dan Manfaat

Implora Peeling Serum punya kandungan yang aman untuk semua jenis kulit, diantaranya:

AHA 3% - Memperbaiki tekstur dan meratakan warna kulit

BHA 2% - Membersihkan pori-pori dari debu, kotoran, dan minyak berlebih 

PHA - Mencerahkan kulit kusam dan dark spot

Aloe Vera Extract - Memberikan kelembapan ekstra pada kulit

Licorice Extract - Membantu mencerahkan kulit

Baca juga: Rekomendasi Skincare untuk Mengatasi Kulit Bertekstur

 

Cara Pakai

Cara menggunakan Implora Peeling Serum berbeda dengan serum lannya. Peeling Serum ini dipakai pada wajah yang sudah dibersihkan dengan Face Wash, kemudian dikeringkan dan tuangkan 3-4 tetes serum pada wajah, diamkan 5-10 menit lalu bilas menggunakan air hangat dan lanjutkan dengan Implora 8+ Ceramide Skin Barrier Moisturizing Gel. Gunakan 1-2 kali dalam seminggu secara rutin untuk hasil yang maksimal.

Pembelian    

Kamu dapat membeli Implora Peeling Serum berukuran 20 ml dengan harga Rp35 ribu melalu Shopee, Lazada, Tokopedia, TikTok Shop, Sociolla, Alfamart, Indomaret, maupjun toko kosmetik terdekat yang sudah tersebar di seluruh Indonesia. Serum best seller ini cepat habis, lhoSo,go get yours!

E-mail
Facebook
Twitter
Loading...